MEMBER
Nikmati berbagai kemudahan dan keuntungan menjadi member infonet.co.id:
- Bebas repot, Anda tidak perlu lagi mengisi informasi pengiriman dan penagihan setiap kali berbelanja.
- Jaminan menjadi yang pertama menerima informasi mengenai program/promo infonet.co.id melalui newsletter yang dikirimkan ke email Anda.
- Nikmati promo-promo seru khusus member, mulai dari potongan belanja hingga hadiah langsung.
- Menggunakan Kode Voucher atau Voucher, voucher belanja khusus yang bisa didapatkan dari berbagai program/promo infonet.co.id.
Mudah dan cepat! Ikuti langkah-langkah berikut untuk menjadi member infonet.co.id:
- Klik Masuk/Daftar yang ada di kanan atas layar.
- Klik tombol Daftar Sekarang yang ada di bagian bawah.
- Anda akan diarahkan ke laman Daftar. Isi form yang ada dengan alamat email, serta kata sandi yang ingin Anda gunakan untuk Daftar. Jika sudah, klik tombol Daftar.
- Buka email Anda dan temukan email dari kami di Inbox. Aktifasi akun Anda dengan cara klik Aktifkan & Belanja Sekarang yang terdapat dalam email tersebut.
Catatan :
Segera selesaikan pembayaran setelah Anda memasukkan Voucher. Pesanan akan dibatalkan secara otomatis dan Voucher menjadi hangus apabila Anda tidak langsung menyelesaikan proses pembayaran.
infonet.co.id berhak secara sepihak membatalkan pesanan dan/atau tidak memberikan voucher atau promo tertentu apabila ditemukan adanya indikasi kecurangan/pelanggaran yang merugikan pihak infonet.co.id, termasuk namun tidak terbatas pada penggunaan lebih dari 1 (satu) akun oleh 1 (satu) customer yang sama dan/atau nomor handphone yang sama dan/atau alamat pegiriman yang sama dan/atau nomor rekening/kartu kredit/debit yang sama.
FAQ
Q : Apakah saya harus membayar untuk menjadi member di infonet.co.id?
A : Anda tidak perlu membayar untuk menjadi member infonet.co.id.
Q : Mengapa saya tidak mendapat email aktivasi dari infonet.co.id?
A : Jika Anda belum mendapat email aktivasi, silakan tunggu beberapa saat. Bila email aktivasi masih juga belum muncul pada folder Inbox, silakan cek folder Spam/Junk email Anda.
Q : Bagaimana jika saya lupa dengan kata sandi saya?
A : Jika Anda lupa dengan kata sandi Anda, silakan ikuti langkah-langkah mudah berikut:
- Klik tombol Lupa Kata Sandi pada laman Masuk/Daftar.
- Masukkan alamat email yang Anda daftarkan pada kolom yang telah disediakan. Kami akan mengirimkan link untuk me-reset kata sandi Anda.
- Masukkan kata sandi yang Anda inginkan pada kolom Kata Sandi Baru, klik Kirim.
Q : Mengapa saya tidak bisa login member?
A : Ada beberapa hal yang menyebabkan Anda tidak bisa melakukan login member, di antaranya:
- Anda memasukkan alamat email dan kata sandi yang salah. Pastikan Anda sudah memasukkan alamat email dan kata sandi yang benar dan sesuai
- Anda berada dalam masa tenggat expired member. Untuk mengaktifkan kembali keanggotaan Anda, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Klik tombol Lupa Kata Sandi pada laman Masuk/Daftar.
- Masukkan alamat email yang Anda daftarkan pada kolom yang telah disediakan. Kami akan mengirimkan link untuk me-reset kata sandi Anda.
- Masukkan kata sandi yang Anda inginkan pada kolom Kata Sandi Baru, klik Kirim.
VOUCHER – FAQ
Q : Apa fungsi dari voucher/kode voucher?
A : Voucher/kode voucher dapat digunakan untuk mendapatkan potongan harga di infonet.co.id.
Q : Bagaimana saya bisa mendapatkan voucher/kode voucher?
A : Anda bisa mendapatkan voucher/kode voucher dengan membelinya secara langsung di website infonet.co.id, mengikuti event/promo yang diselenggarakan oleh infonet.co.id dan juga melalui partner/merchant yang bekerjasama dengan infonet.co.id.
Q : Bagaimana cara mengetahui ketentuan voucher/kode voucher?
A : Silakan cek email Anda untuk melihat ketentuan voucher/kode voucher (jika voucher/kode voucher didapatkan melalui email) atau cek langsung pada lembaran voucher/kode voucher (jika Anda menerima voucher/kode voucher fisik).
Q : Berapa minimum transaksi untuk masing-masing voucher/kode voucher?
A : Minimum transaksi Voucher/kode voucher mengacu pada Syarat & Ketentuan yang tertera pada masing-masing voucher/kode voucher.
Q : Apakah voucher/kode voucher dapat digunakan untuk membeli produk-produk promo?
A : Umumnya Voucher/kode voucher tidak dapat digunakan untuk membeli produk-produk promo, namun ketentuan tersebut disesuaikan kembali dengan yang tertera pada Syarat & Ketentuan masing-masing voucher/kode voucher.
Q : Apakah penggunaan voucher/kode voucher dapat digabungkan?
A : Umumnya penggunaan Voucher/kode voucher tidak dapat digabung, namun ketentuan tersebut disesuaikan kembali dengan yang tertera pada Syarat & Ketentuan masing-masing voucher/kode voucher.
Q : Bagaimana cara menggunakan voucher/kode voucher?
A : Petunjuk penggunaan Voucher/kode voucher:
- Silakan pilih produk dan klik BELI untuk membeli produk yang diinginkan.
- Klik Keranjang pada pojok kanan atas, lalu klik Lanjutkan ke Pembayaran.
- Periksa kembali RINGKASAN PEMESANAN Anda.
- Masukkan kode voucher/kode voucher (contoh : OMG-XXX) pada kolom “kode voucher” lalu klik Gunakan untuk mengkonfirmasi.
- Jumlah nilai pembelian akan berkurang sesuai dengan nilai promo yang diberikan.
- Lanjutkan ke proses pembayaran.
Q : Mengapa muncul pesan “kode voucher yang Anda gunakan tidak tersedia saat ini. Silakan coba lagi nanti.”?
A : Pesan ini muncul karena voucher/kode voucher Anda sudah expired (kadaluarsa) dan sudah tidak dapat digunakan lagi. Silakan cek Syarat & Ketentuan untuk mengetahui masa berlaku voucher/kode voucher Anda.
Q : Mengapa muncul pesan “kode voucher yang Anda masukkan tidak valid. Silakan masukkan kode yang benar dan coba lagi”?
A : Kode voucher/kode voucher yg Anda masukkan salah, Untuk menghindari kesalahan, silakan copy paste kode yang kami kirimkan.
Q : Mengapa muncul pesan “kode voucher sudah digunakan. Cek kolom Pesanan Saya untuk mengetahui total pembayaran Anda”?
A : Voucher/kode voucher sudah pernah Anda gunakan pada pesanan sebelumnya. Silakan cek kolom Pesanan Saya untuk melihat potongan harga yang Anda dapatkan.
Q : Bagaimana jika pihak infonet.co.id menemukan adanya indikasi kecurangan/pelanggaran dalam penggunaan Voucher/Kode Voucher?
A : infonet.co.id berhak secara sepihak membatalkan pesanan dan/atau menonaktifkan voucher apabila tidak sesuai dengan syarat & ketentuan berlaku dan/atau ditemukan adanya indikasi kecurangan/pelanggaran yang merugikan pihak infonet.co.id.
CICILAN
infonet.co.id memberikan kemudahan berbelanja online kapan pun dan dimana pun Anda berada. Kini Anda dapat menikmati fasilitas cicilan 0% untuk tenor 3, 6, 12, dan 24 bulan dengan syarat minimum pembelanjaan Rp500.000 per Bag.
Keuntungan :
- Jangka waktu cicilan yang fleksibel.
- Nikmati cicilan 0% dengan tenor 3, 6, 12, dan 24 bulan.
- Perkaya pengalaman berbelanja Anda.
- Nikmati kenyamanan berbelanja online di infonet.co.id.
- Praktis & efisien.
- Pembayaran lebih leluasa dengan beragam pilihan bank yang bekerja sama dengan infonet.co.id di antaranya: Bank Central Asia (BCA), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri.
Syarat dan Ketentuan :
Syarat dan ketentuan fasilitas cicilan 0% menggunakan Kartu Kredit berlogo Visa/MasterCard:
- Berlaku khusus untuk pemegang Kartu kredit berlogo Visa/MasterCard dari bank-bank yang bekerja sama dengan infonet.co.id di antaranya: Bank Central Asia (BCA), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri.
- Minimum total pembelian Rp500.000 per Bag.
- Biaya administrasi cicilan akan dikenakan kepada pemegang kartu kredit berikut :
– BRI Rp 50.000,- / transaksi cicilan (Biaya ini dibebankan oleh bank penerbit kartu kredit dan otomatis akan muncul di billing tagihan kartu kredit anda).
- Proses konversi/perubahan transaksi menjadi cicilan 0% memerlukan waktu 5-14 hari kerja terhitung sejak Anda melakukan transaksi.
- infonet.co.id berhak membatalkan pesanan apabila tidak memenuhi ketentuan yang berlaku.
Syarat dan ketentuan fasilitas cicilan 0% menggunakan BCA KlikPay sumber dana Kartu Kredit BCA Card :
- Berlaku khusus pemegang Kartu kredit BCA berlogo BCA Card yang sudah didaftarkan di website BCA KlikPay.
- Minimum harga produk per item Rp 500.000 menggunakan metode pembayaran BCA KlikPay Cicilan.
- Proses konversi/perubahan transaksi menjadi cicilan 0%. memerlukan waktu 5-14 hari kerja terhitung sejak Anda melakukan transaksi.
- infonet.co.id berhak membatalkan pesanan apabila tidak memenuhi ketentuan yang berlaku.
Cara Membayar :
Cara melakukan pembayaran dengan cicilan 0% menggunakan Kartu Kredit berlogo Visa/MasterCard:
- Pilih Cicilan 0% pada kolom METODE PEMBAYARAN di laman proses PEMBAYARAN.
- Pilih bank yang akan Anda gunakan untuk menyelesaikan pembayaran.
- Pilih tenor cicilan yang Anda inginkan.
- Masukkan 6 digit awal dari nomor depan kartu kredit Visa/MasterCard Anda.
- Periksa kembali RINGKASAN PEMESANAN Anda.
- Beri tanda checklist apabila Anda sudah membaca dan menyetujui syarat dan ketentuan infonet.co.id.
- Klik Bayar Sekarang untuk melanjutkan proses pembayaran.
Selanjutnya Anda akan diarahkan ke laman pembayaran SpeedOrder.
- Klik logo kartu kredit yang akan Anda gunakan (VISA/Master Card).
- Masukkan data Card Number, Expiry Date, dan Card Security Code (3 digit terakhir di belakang kartu kredit).
- Pada saat sistem sedang melakukan proses verifikasi transaksi, notifikasi “Please wait while your payment is processed” akan muncul di layar. Harap menunggu sampai proses verifikasi selesai.
- Apabila transaksi berhasil dilakukan, maka dialog box akan menampilkan notifikasi “Your Payment has been approved”.
- Proses pembayaran telah selesai. Anda akan diarahkan ke laman TERIMA KASIH untuk mendapatkan RINGKASAN PEMESANAN. Cetak RINGKASAN PEMESANAN Anda sebagai arsip.
- Proses konversi/perubahan transaksi menjadi cicilan 0% memerlukan waktu 5-14 hari kerja terhitung sejak Anda melakukan transaksi.
Cara melakukan pembayaran dengan cicilan 0% menggunakan BCA KlikPay sumber dana Kartu Kredit BCA Card:
- Pilih Cicilan 0% pada kolom METODE PEMBAYARAN di laman proses PEMBAYARAN.
- Pilih BCA KlikPay.
- Pilih tenor cicilan yang Anda inginkan.
- Periksa kembali RINGKASAN PEMESANAN Anda.
- Beri tanda checklist apabila Anda sudah membaca dan menyetujui syarat dan ketentuan infonet.co.id.
- Klik Bayar Sekarang lalu klik LANJUTKAN untuk melanjutkan proses pembayaran.
Untuk menyelesaikan pembayaran melalui BCA KlikPay?
- Login menggunakan akun Anda di www.klikbca.com/klikpay. Setelah berhasil Login, detail transaksi yang harus Anda bayarkan akan muncul secara otomatis.
- Periksa kembali detail transaksi Anda, bila semuanya telah sesuai klik KIRIM.
- Periksa kembali detail transaksi Anda sekali lagi, bila semuanya telah sesuai, klik KIRIM OTP (One Time Password).
- Melalui SMS ke nomor handphone Anda, BCA KlikPay akan mengirimkan kode OTP (One Time Password) dan segera masukkan kode OTP (One Time Password) tersebut pada website BCA KlikPay.
- Selesaikan transaksi Anda sesuai dengan prosedur transaksi BCA KlikPay.
- Proses konversi/perubahan transaksi menjadi cicilan 0% memerlukan waktu 5 ? 14 hari kerja terhitung sejak Anda melakukan transaksi.
Q : Barang apa saja yang bisa dibayar dengan fasilitas cicilan 0%?
A : Anda dapat melakukan pembayaran dengan fasilitas cicilan 0% untuk semua barang yang Anda beli di infonet.co.id.
Q : Bagaimana cara melakukan pembayaran dengan fasilitas cicilan 0% ?
A : Untuk menikmati fasilitas cicilan 0%, Anda dapat melakukan pembayaran dengan menggunakan Kartu Kredit berlogo Visa, MasterCard ataupun BCA Card.
Q : Bank-bank apa sajakah yang memberikan fasilitas cicilan 0% di infonet.co.id?
A : Saat ini infonet.co.id bekerja sama dengan sejumlah bank di antaranya: Bank Central Asia (BCA), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri dalam memberikan fasilitas cicilan 0%.
Q : Berapa lama tenor atau jangka waktu yang disediakan infonet.co.id untuk fasilitas cicilan 0% ?
A : infonet.co.id memberikan kemudahan pembayaran cicilan 0% dengan tenor 3, 6, 12 dan 24 bulan.
Q : Adakah minimum order untuk dapat melakukan pembayaran dengan cicilan 0% ?
A : Transaksi minimal untuk dapat menikmati fasilitas cicilan 0% adalah Rp 500.000,- per Bag (Pelanggan dapat mengabungkan 1 produk dengan produk lainnya untuk mencapai nilai transaksi minimal). Nilai transaksi minimal Rp500.000,- adalah nilai setelah dipotong dengan voucher atau diskon (jika ada).
Khusus untuk cicilan 0% dengan metode pembayaran BCA KlikPay dengan sumber dana dari Kartu Kredit BCA Card, minimum harga produk per item Rp500.000,-
Q : Berapa lama proses konversi/ perubahan transaksi menjadi cicilan 0%?
A : Proses konversi/perubahan transaksi menjadi cicilan 0% memerlukan waktu 5-14 hari kerja terhitung sejak Anda melakukan transaksi
Q : Bagaimana jika saya tetap ditagih penuh walaupun saya sudah memilih pembayaran dengan cicilan 0%?
A : Kemungkinan ini dapat terjadi jika billing cycle Kartu Kredit Anda terlalu dekat (selisih 1 atau 2 hari) dengan waktu transaksi Anda. Anda dapat mengabaikan pembayaran atas nominal transaksi order Anda pada billing cycle tersebut. Transaksi Cicilan 0% Anda di infonet.co.id akan ditagihkan pada periode billing cycle berikutnya. Secara paralel kami akan membantu untuk menghubungi Bank Partners untuk mengkonfirmasi pembayaran Anda.
PENGIRIMAN
Di infonet.co.id, terdapat 4 jenis produk yang dibedakan berdasarkan metode pengiriman/pengambilan produk:
Produk dengan berat kurang dari 50 kg yang tidak memerlukan instalasi atau penanganan khusus.
Produk dengan berat lebih dari 50 kg dan/atau memerlukan instalasi/penanganan khusus atau hanya tersedia untuk wilayah tertentu (cakupan wilayah dapat dilihat di laman PRODUK DETAIL).
- Buy Online Pick-up In Store (BOPIS)
Produk yang harus diambil oleh customer di tempat tertentu.
Produk yang dikategorikan berbahaya jika dikirim melalui jalur udara, sehingga membutuhkan penanganan khusus dalam proses pengiriman. Produk ini memiliki ketentuan pengiriman yang berbeda dengan produk lainnya.
Berikut adalah klasifikasi produk yang termasuk dalam kategori Dangerous Goods (DG):
- Produk yang mudah meledak
- Produk yang mengandung gas
- Produk yang mengandung cairan
- Benda padat yang mudah terbakar
- Produk yang dapat menyulut kebakaran
- Produk yang bersubstansi racun
- Produk yang mengandung radioaktif
- Produk yang menyebabkan korosi
- Substansi lainnya yang berbahaya apabila dikirim melalui jalur udara
Metode Pengiriman / Pengambilan Produk :
Jenis Produk |
Cakupan |
Pengiriman Produk |
Pengambilan Produk |
Seluruh Indonesia |
Wilayah Tertentu |
Standar |
Merchant |
Tempat Tertentu |
Regular |
✓ |
‐ |
✓ |
‐ |
‐ |
Big Product |
‐ |
✓ |
‐ |
✓ |
‐ |
BOPIS |
‐ |
✓ |
‐ |
‐ |
✓ |
Dangerous Goods |
‐ |
✓ |
✓ |
‐ |
‐ |
FAQ – GO-SEND
Q : Apa itu pengiriman GO-SEND?
A : GO-SEND adalah layanan pengiriman cepat yang dimotori oleh GO-JEK. Barang akan sampai maksimal 1 hari setelah pembayaran order terverifikasi.
Q : Bagaimana perhitungan tarif pengiriman GO-SEND?
A :
- Layanan Saameday Jabodetabek: tarif pengiriman flat sebesar Rp 15000.
- Layanan Instant Jabodetabek: tarif pengiriman Rp 20000 (untuk 8 km pertama) + Rp 2500/ km berikutnya.
- Layanan Instant di luar Jabodetabek: tarif pengiriman flat sebesar Rp 15000.
Q : Dimana saja area yang dapat dijangkau oleh GO-SEND?
A :
- Sameday: Jabodetabek
- Instant: Jakarta
GO-SEND hanya dapat digunakan dalam satu area yang sama.
Contoh : Anda tinggal di Jakarta, maka Anda hanya bisa melakukan pembelian di merchant area Jakarta dengan jarak maksimal 40km. Anda bisa mengecek lokasi merchant di bagian Pilihan Pengiriman.
Q : Bagaimana syarat dan ketentuan pengiriman GO-SEND?
A :
- Total maksimum berat produk yang dikirim 7kg.
- Ukuran maksimum produk 40cm (panjang) x 40cm (lebar) x 17cm (tinggi).
- Jarak maksimum pengiriman dari lokasi penjual 40km.
- Penjual akan memproses pesanan pukul 08.00 – 15.00 WIB.
- Pencarian driver langsung dilakukan setelah penjual memproses pesanan.
- Pembeli tidak perlu membayar biaya pengiriman ke kurir GO-SEND.
- Pembayaran biaya pengiriman dilakukan saat checkout pembayaran.
Q : Bagaimana cara melakukan pembelian dan pengiriman menggunakan GO-SEND?
A :
- Cari barang yang diinginkan dengan menggunakan fitur pencarian “Metode Pengiriman”.
- Pastikan anda sudah memilih titik lokasi peta di alamat pengiriman yang dituju.
- Pilih metode pengiriman GO-SEND (biaya pengiriman akan otomatis dihitung ke dalam total transaksi).
- Lanjutkan dengan pembayaran.
Q : Bagaimana jika terdapat kendala pada pengiriman GO-SEND?
A : Anda dapat menghubungi kurir GO-SEND secara langsung dari info status pengiriman di dalam halaman pesanan detil atau menghubungi customer care GO-SEND di (021) 5055 2220
Q : Apa perbedaan GO-SEND Sameday dan GO-SEND Instant?
A : Pelanggan tidak akan merasakan perbedaan antara kedua layanan GO-SEND ini.
GO-SEND Sameday & Instant hanya diperlukan untuk merchant partner yang berlokasi di Jakarta dan luar Jakarta.
- GO-SEND Sameday : Layanan pengiriman GOJEK di mana barang akan sampai di hari yang sama terhitung 6 – 8 jam sejak pembayaran order terverifikasi dan diproses oleh merchant partner infonet.co.id atau gudang infonet.co.id tersedia hingga pukul 15:00 pada hari kerja. Barang akan di-pickup oleh kurir GO-SEND dengan estimasi maksimal 3 jam sejak mendapatkan kurir. Estimasi proses pengiriman maksimal 5 jam sejak dipickup kurir.
- GO-SEND Instant : Layanan pengiriman GOJEK dimana barang akan sampai paling lambat 4 jam sejak pembayaran order terverifikasi dan diproses oleh merchant partner infonet.co.id atau gudang infonet.co.id tersedia hingga pukul 15:00 pada hari kerja.
FAQ – INTERNATIONAL
Q : Apa yang perlu saya perhatikan saat membeli produk dari luar negeri?
A : Anda perlu memperhatikan :
- Mengecek detail produk untuk melihat garansi produk. Servis resmi kemungkinan tidak tersedia. Kami merekomendasikan Anda untuk mencari tahu mengenai layanan service produk tersebut sebelum melakukan pembelian.
- Cara penggunaan dan detail produk dalam bahasa asing.
- Produk peralatan elektronik mungkin tidak menggunakan voltase dan standar kelistrikan di Indonesia (membutuhkan adapter atau converter yang tepat).
Q : Bagaimana cara mengenali produk yang dikirimkan dari luar negeri?
A : Anda bisa mengidentifikasi dengan info lokasi merchant “Internasional” yang ada pada detail produk di bawah harga atau apabila kurang yakin Anda bisa menanyakan kepada customer care infonet.co.id.
Q : Berapa lama estimasi pengiriman produk hingga saya terima?
A : Estimasi pengiriman membutuhkan waktu 30 – 60 hari kalender
Q : Bagaimana jika saya masih belum menerima barang setelah estimasi pengiriman terakhir?
A : Infonet berlakukan full refund bila tidak sampai tepat waktu.
Q : Apakah saya bisa membatalkan order produk luar negeri saya?
A : Apabila produk sudah diproses oleh merchant, maka pembatalan sudah tidak bisa dilakukan, Anda bisa menanyakan lebih detail kepada customer care infonet.co.id.
Q : Apakah saya bisa mengembalikan produk yang saya beli?
A : Ya, apabila barang rusak atau tidak sesuai dengan deksripsi produk. Namun pengembalian produk karena pembatalan transaksi dan pengiriman melebihi estimasi tidak diperbolehkan untuk produk yang dikirimkan dari luar negeri. (Ketentuan pengembalian produk selengkapnya dapat dilihat di sini).
Q : Bagaimana cara saya mengetahui dimana pesanan saya berada?
A : Untuk sementara waktu tracking bisa ditanyakan ke customer care infonet.co.id.
Q : Apakah ada biaya lain yang harus saya bayarkan ketika menerima produk, seperti pajak dari bea cukai untuk produk dari luar negeri?
A : Semua pegiriman produk dari luar negeri tidak akan dikenakan biaya tambahan apapun.
FAQ
Q : Bagaimana cara saya mengetahui estimasi tanggal produk akan diterima?
A : Detail biaya pengiriman dan estimasi tanggal produk diterima akan diinformasikan di laman proses PENGIRIMAN & PEMBAYARAN pada kolom INFORMASI PENGIRIMAN setelah Anda memilih jasa logistik.
Q : Bagaimana cara saya mengetahui jika pesanan saya sudah dalam proses pengiriman?
A : Anda bisa mengetahui status pesanan Anda melalui kolom Pesanan Saya. Jika status pesanan berubah menjadi “Pesanan Dalam Pengiriman” maka pesanan Anda sudah dalam proses pengiriman.
infonet.co.id juga akan mengirimkan email dari no-reply@infonet.co.id jika pesanan Anda sudah dalam proses pengiriman.
Q : Apakah saya bisa mengambil produk langsung di infonet.co.id?
A : Saat ini infonet.co.id tidak memiliki toko offline sehingga pengambilan barang tidak dapat dilakukan di infonet.co.id. Pengambilan produk secara langsung di lokasi rujukan umumnya hanya berlaku untuk pembelian tiket dengan metode BOPIS (Buy Online Pick-Up In Store).
Q : Jasa logistik partner apa yang akan mengirimkan pesanan saya?
A : Jasa logistik partner ditentukan oleh infonet.co.id. Berikut adalah jasa logistik partner yang ada di infonet.co.id: JNE, J&T, NCS, RPX, ATRI, ADX, Etobee, First Logistic, NEX, Primatama, SAP, dan TIKI.
Q : Bagaimana jika produk tiba saat sedang tidak ada orang di tempat?
A : Jika hal ini terjadi, pihak jasa logistik akan melakukan proses pengiriman ulang. Jika proses pengiriman gagal selama 3 kali, Anda akan dihubungi oleh pihak jasa logistik.
Q : Saya membeli beberapa produk secara bersamaan di infonet.co.id. Mengapa barang yang tiba hanya 1?
A : Hal ini bisa terjadi apabila Anda membeli produk dari merchant yang berbeda sehingga membutuhkan waktu dan penanganan yang berbeda pula.
Q : Apa itu layanan Pengiriman Cepat atau Express Delivery?
A : Express Delivery adalah tipe layanan pengiriman yang memberikan pengiriman lebih cepat dan lebih nyaman dalam rangka memenuhi permintaan pelanggan. Express Delivery sementara ini hanya tersedia untuk wilayah kota-kota besar untuk produk-produk tertentu.
Q: Apa ketentuan untuk layanan Pengiriman Cepat ini?
A :
Opsi Pengiriman |
Lama Pengiriman |
Biaya Pengiriman |
Wilayah Pengiriman |
Express Delivery |
Pengiriman akan dilakukan via jalur express setelah order dibuat dan pembayaran telah berhasil kami terima setelah pemesanan. |
Biaya pengiriman untuk layanan ini akan disesuaikan dengan berat produk yang Anda pesan. |
Berlaku untuk wilayah kota-kota besar |
Pengiriman cepat hanya dilakukan pada hari Senin – Jumat* |
Q : Bagaimana saya mengetahui bahwa saya dapat menggunakan layanan Express Delivery untuk produk yang akan saya beli?
A : Apabila produk yang Anda pilih termasuk dalam layanan Express Delivery, informasi tersebut akan tampil ketika pemilihan tipe jenis pengiriman.
Q : Bagaimana cara memilih layanan pengiriman untuk produk yang saya pesan?
A :
- Apabila Anda memiliki beberapa item didalam cart, Anda hanya dapat memilih satu layanan pengiriman sebelum melakukan pembayaran.
- Apabila Anda hanya memiliki satu item didalam cart, Anda juga dapat memilih layanan pengiriman saat Anda mengisi alamat pengiriman.
- Anda pun masih dapat merubah pilihan layanan pengiriman pada halaman pembayaran.
Q : Bagaimana apabila produk pesanan tidak diterima dalam jangka waktu yang telah dijanjikan?
A : Apabila keterlambatan terjadi karena kesalahan Infonet, maka kami akan akan mengembalikan biaya kirim yang telah Anda bayar.
Catatan :
Pengembalian biaya kirim hanya akan dilakukan apabila keterlambatan disebabkan oleh pihak Infonet. Hal ini tidak berlaku untuk keterlambatan yang dikarenakan penerima tidak berada ditempat saat pengiriman atau dikarenakan permintaan pengiriman oleh pelanggan dalam jangka waktu tertentu yang tidak dapat kami penuhi.